Nikon Coolpix S1100pj Lebih Gaya dengan Proyektor

Dengan resolusi 14,1 Megapixel, Optikal Zoom 28-140mm (5x Zoom), ISO 80-6400, Optical Image Stabilizer dan Layar 3,0 Inci (460.000 Pixel). Fitur yang tidak kalah menarik adalah Nikon Coolpix S1100pj bisa digunakan sebagai proyektor.
Nikon Coolpix S1100pj
Bodi Nikon Coolpix S1100pj dilengkapi dengan dua lubang di bagian depan. Lubang pertama adalah lensa, sedangkan lubang kedua adalah proyektor yang bisa langsung menanyangkan hasil foto dan video. Dengan adanya fitur proyektor maka Nikon Coolpix S1000pj lebih gaya dengan proyektor. Kamera ini tersedia dalam dua pilihan warna yaitu hitam dan hijau.

Fitur dan pengoperasian pada compact baru nikon ini telah diberikan model baru layar 3 inci dengan 460.000 pixel. Untuk display layar sentuh pada kamera tersebut masih kurang maksimal bagi penggunanya. LCD touch screen masih kurang bereaksi, bahkan sangat lambat atau kurang akurat. Untuk itu tidak jarang dibutuhkan beberapa pengaturan fungsi sesuai dengan yang diinginkan. Proyektor built in yang terdapat pada bagian depan, mampu beroperasi pada 10 sampai 14 lumens, pada jarak satu meter bahkan mampu diupayakan sampai 16 lumens. Akan tetapi, hal tersebut masih kurang optimal dan hanya berfungsi sebagai sebuah slide show. Oleh karena itu bila menginginkan kinerja yang maksimal pada proyektor harus pada tempat yang benar-benar gelap.

Dengan resolusi 14,1 Megapixel kualitas gambar bisa dibilang biasa-biasa saja. Untuk mengurangi noise yang kuat, dibutuhkan software khusus dan filter. Namun jika melakukan hal tersebut akan mengurangi hilangnya tekstur dan penurunan yang drastis pada ketajaman gambar. Dalam kondisi siang hari dengan cahaya yang baik, Nikon Coolpix S1100pj mampu mengabadikan gambar dengan cepat (0,34 detik), dan sangat cocok sekali digunakan sebagai kemera snapshot. Dalam modus kamera biasa, kemera bisa bertahan sampai 130-140 gambar. Namun pada saat beralih ke proyektor LCD, akan lebih boros penggunaan baterai sampai dua kali lipat.

Subscribe to receive free email updates: